“ Orang yang luar biasa itu sederhana dalam ucapan, tetapi hebat dalam tindakan. ”

“ Kebanggaan kita yang terbesar adalah bukan tidak pernah gagal, tetapi bangkit kembali setiap kali kita jatuh. ”

Minggu, 01 Juni 2014

Tutorial Microsoft Office Power Point 2007

Tutorial Microsoft Office Power Point 2007

Teman - teman pada kesempatan kali ini saya akan berbagi pengetahuan sedikit dengan kalian semua, yakni mengenai microsoft office power point.
Untuk mengenal lebih dekat mengenai Ms. Power point itu sendiri, saya mau memaparkan fungsi – fungsi toolbar dari Power point seperti yang telah tertera dalam gambar dibawah ini.


  • Tombol Office adalah tombol yang terdiri dari perintah-perintah standar seperti membuka presentasi, menyimpan presentasi, mencetak presentasi dan sebagainya.
  • Quick Access Toolbar adalah toolbar yang berisi sejumlah perintah penting yang dapat ditambahkan sesuai keperluan.
  • Customize Quick Access Toolbar adalah tombol untuk memodifikasikan perintah-perintah Microsoft PowerPoint pada quick access toolbar.
  • Tab adalah bagian berbentuk tabulasi yang berisi sejumlah perintah sesuai kelompoknya
  • Tombol pengatur jendela terdiri dari:Minimize adalah tombol untuk meminimalkan jendela.Maximize adalah tombol untuk memaksimalkan jendela.Close adalah tombol untuk menutup jendela.Tab slide adalah tab atau bagian yang berisi jenis slide yang digunakan.
  • Tombol dialog adalah tombol yang digunakan untuk membuka kotak dialog serta memodifikasi perintah-perintah yang disimpan di dalamnya
  • Baris status adalah bagian fasilitas yang berisi nomor halaman slide dan sebagainya.
  • Kotak catatan slide adalah kotak atau area untuk memberi catatan slide.
  • Slide adalah lembar atau tempat membuat data presentasi seperti: teks, tabel, grafik, diagram dan sebagainya.
  • Pengatur tampilan presentasi adalah bagian fasilitas untuk mengatur penampilan presentasi, seperti Normal, Slide Sorter dan Slide Show.
  • Zoom adalah bagian fasilitas untuk mengatur besar kecilnya media tampilan presentasi

Setelah kenal dengan bagian - bagian serta fungsi - fungsinya, nah sekarang kita masuk ke cara penggunaannya. 
  1. Cara Untuk Membuka ms. Power point 
    • Pilih dan klik tombol start, maka akan keluar tampilan sbb :   
    • Ketik “ Microsoft office power point”, pilih dan klik sesuai dengan gambar dibawah ini: 
    • Setelah ini maka akan keluar tampilan seperti dibawah ini.

  1. Cara untuk membuat design, atau mengubah design
    • Pilih dan klik tombol “Design” pada tombol tab. Seperti pada gambar dibawah ini.
    •  Pilih design yang diinginkan > Klik Kanan> Pilih dan klik Apply to Selected Slides.  Seperti tampilan di bawah ini:

   3.     Cara menyisipkan WordArt dalam tampilan slide.
    • Pilih dan klik Insert > Pilih dan klik kiri tombol WordArt > Pilih dan klik model wordArt yang diinginkan.
    • Ikuti seperti gambar yang dibawah ini.

     4.  Cara Memperbesar Tulisan, Mengganti jenis tulisan, dan memberikan warna
    •   Klik dan blog terlebih dahulu tulisan yang ingin di perbesar dan diganti warnanya.
    • Pilih dan klik tombol “Home” pada tombol tab.  Kemudian untuk memperbesar ukuran tulisan, Klik font size > pilih dan klik ukuran tulisan yang diinginkan dan untuk mengubah warna klik tombol font colour.
mengubah ukuran tulisan

mengubah jenis tulisan
mengubah warna tulisan

    5. Cara menambahkan slide baru
    •  Pilih dan klik Home > Klik New slide > Pilih dan klik slide baru yang sesuai dengan yang di inginkan

Setelah itu akan terlihat tampilan seperti gambar dibawah ini :


  6. Cara menambahkan berbagai bentuk atau shapes yang diinginkan
    • Pilih dan klik Insert > Pilih dan klik autoshapes
    • maka akan keluar tampilan seperti dibawah ini


  7.  Cara menambahkan animasi pada tampilan tulisan slide
    • Pilih dan klik insert 
    • Pilih dan klik Custom animation, kemudian akan muncul tampilan sebagai berikut. setelah itu di klik ADD EFFECT untuk menambahkan animasi pada tulisan.

setelah di klik add effect, baru pilih model animasi yang di inginkan. seperti tampilan di bawah ini.


  8.  Cara menambahkan animasi pada tampilan slide presentasi

    • Pilih dan klik animations, maka akan keluar tampilan seperti dibawah ini.
    • kemudian pilih animasi tampilan slide yang kalian inginkan.




 9. Cara menampilkan slide

    • Untuk menampilkan hasil power point atau untuk mempresentasikannya kalian tinggal meng- klik tombol " SLIDE SHOW"
    • lebih jelas seperti tampilan dibawah ini.

Cukup dulu ya kawan,,, semoga bermanfaat... :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar